Kisah Perjumpaan Pria Ini dengan Habibie Viral

“Halo, kamu orang Indo ya? Kenalin, saya Habibie", tulis Naufal pada postingannya.

KLIKTREND.com – Banyak orang mengenang kembali kisah perjumpaan mereka dengan BJ Habibie saat Presiden ke-3 RI itu masih hidup.

Kisah mereka pun mengundang haru dan air mata, lantaran sang teknokrat yang telah pergi menghadap Sang Khalik itu meninggalkan kenangan-kenangan indah yang sulit dilupakan.

Demikian juga yang dirasakan oleh salah seorang pria yang menuliskan kisah perjumpannya dengan Habibie ini. Namanya Naufal Prathama.

Melalui unggahan di akun Twitternya @palthama pada Kamis (12/9/2019) ia membagikan kisah perjumpaannya dengan BJ Habibie yang kemudian menjadi viral di Twitter.

Trending: Intip Rumah Kelahiran BJ Habibie di Kota Parepare

Kisah Perjumpaan dengan Habibie

Naufal membagikan cerita menarik tentang pertemuan tak sengajanya dengan BJ Habibie. Ia adalah seorang mahasiswa Indonesia yang tengah kuliah di Jerman.

Suatu hari, Naufal tengah bebelanja dan tidak sengaja bertemu dengan BJ Habibie. Yang mengejutkannya, justru Habibie-lah yang menyapa Naufal terlebih dahulu.

Bahkan Habibie mengajaknya berkenalan dengan cara yang sangat rendah hati. Berikut isi lengkap thread Twitter Naufal yang lantas viral:

“Satu sore di toko Asia, saya lagi sibuk masukin indomie dan santan ke keranjang belanja ketika saya mendengar seseorang menyapa saya

“Halo, kamu orang Indo ya? Kenalin, saya Habibie. Tapi biasanya saya dipanggil Eyang”

“Saya langsung merinding”.

Dalam postingannya, Naufal memuji kerendahan hati BJ Habibie yang menyapa dirinya tanpa menjaga gengsinya.

“Bukan semata-mata karena akhirnya saya dapat bertatap muka langsung dengan sosok panutan saya, tapi juga karena kerendahan hatinya: beliau tetap memperkenalkan diri meskipun sudah sangat terkenal

Mendadak saya kehilangan kemampuan untuk berbicara.

Beliaulah yang aktif mencari topik dan mulai bertanya-tanya mengenai studi saya, kenapa studi di Jerman, dan tantangan-tantangan yang saya hadapi disini.

Beliau juga menceritakan kisah hidup dan perjuangan beliau.

Tak lupa memberikan pesan-pesan kepada saya sebagai pelajar.

Eyang memiliki aura yang saya rasa cukup mengintimidasi, namun semua itu terasa berkurang dengan senyuman dan tawa beliau.

Akhirnya saya memberanikan diri untuk meminta berfoto bersama eyang.

Beliau mengiyakan sambil tersenyum.

Kemarin, ketika mendengar kabar kepulangan beliau, pikiran saya terlontar kembali ke sepuluh bulan silam ketika saya bertemu beliau dan otak saya berusaha memutar kembali percakapan kami sore itu di toko Asia.

Saya tak akan pernah melupakan kerendahan hati beliau: seorang mantan Bapak Bangsa, pemegang sederet paten krusial, pemilik kisah hidup yang apik—mau menyapa dan meluangkan waktunya untuk berbincang-bincang dengan saya,” tulis Naufal.

BJ Habibie

Trending: Kenangan Penjaga Makam Ainun Tentang BJ Habibie

Komentar Netizen

Kisah perjumpaan Naufal dengan Habibie itu lantas mengundang perhatian netizen dan viral di Twitter. Hingga artikel ini dimuat, cuitan Naufal telah diretweet hingga 24 ribu kali, juga disukai lebih dari 36 ribu kali.

Banyak netizen ikut mengagumi kerendahan hati BJ Habibie.

“Seorang presiden memperkenalkan diri kepada seorang mahasiswa. Aaaah bener2 rendah hati,”

“Pak Habibie ini emang santuy banget ya. Kamarin diceritain temen kantor, waktu kecil di sebuah mal pernah disamperin beliau. Diajak ngobrol dan akhirnya dibelikan mainan.”

“Gw baca ini langsung merinding, gimana posisi mas saat itu disapa sama org besar yg rendah hati seperti beliau.”

“kakak beruntung, bisa bertemu beliau.
saya iri.
rendah hati sekali beliau ya,”

“Mantap, Bang. Dapat kesempatan ketemu dan berbincang dengan orang yang menginspirasi kita semua untuk ikuti jalan beliau di Fremdland ini.”

“Demi apa? Aku terharuuu.”

Habibie sedang berbicara
Presiden ke-3 RI, BJ Habibie/Foto Ist

Trending: 12 Kata-kata Bijak BJ Habibie yang Sangat Manginspirasi

Kisah Penjaga Makam Ainun

Kisah tentang BJ Habibie selama hidupnya juga diceritakan oleh salah seorang penjaga makam Aiunan beberapa waktu lalu.

Mengutip Tribun Jakarta, penjaga makam Ainun, Saudi tiba-tiba menerima telepon dari Kepala Seksi TMP Kalibata sekitar pukul 18.30 WIB.

Meski tak diberitahu ditugasi menggali makam siapa, Saudi sudah yakin jika menyiapkan liang kubur untuk BJ Habibie.

“Karena saya sudah nonton di berita bahwa Pak Habibie meninggal,” ungkap Saudi.

Usai menerima panggilan pada Rabu petang, Saudi bersama kesembilan rekan kerjanya langsung mendatangi pusara Ainun Habibie, istri BJ Habibie.

Saudi menggali tanah makam untuk BJ Habibie tepat di samping pusara Ainun Habibie.

Sebagai petugas penggali makam untuk BJ Habibie, Saudi ternyata punya cerita sendiri tentang sosok sang teknokrat asal Parepare tersebut.

Pria yang juga menggali makam untuk Ani Yudhoyono pada 2 Juni 2019 lalu itu bercerita, BJ Habibie selalu mengunjungi TMP Kalibata setiap pekannya.

“Setiap Jumat biasanya datang ke makam Ibu Ainun,” ungkap Saudi.

Ia mengatakan, BJ Habibie biasanya ziarah sekitar 2 jam di makam Ainun Habibie hingga waktu salat Jumat.

“Biasanya datang sekitar jam 08.00 WIB, hampir dua jam lah. Biasanya tahlilan, doa dan tabur bunga,” lanjutnya.

Setiap kali berziarah, BJ Habibie selalu membawa bunga melati untuk ditabur di atas makam mendiang istri tercinta.

Begitu pula dengan bunga sedap malam, yang selalu ditancapkannya di pot makam milik Ainun.

Selain bunga, BJ Habibie selalu rajin mengalungkan tasbih di nisan sang istri tercinta. “Pak Habibie juga selalu mengalungkan tasbih di nisan ibu Ainun,” pungkas Saudi.

Artikel SebelumnyaKeluarga Betrand Peto Diusik, Ruben Onsu Protes
Artikel BerikutnyaSering Pamer Kemesraan, Perselingkuhan Krisdayanti Pernah Dibocorkan Anaknya