Heboh Reporter TV Laporkan Kasus Corona Pakai Masker Gas

Menurut dr. Tirta, hal ini viral karena fokusnya bukan pada berita virus Corona melainkan pada masker yang digunakan reporter.

KLIKTREND.com – Foto seorang reporter TV yang tengah menyampaikan berita seputar perkembangan virus Corona, membuat heboh warganet. Pasalnya, sang reporter mengenakan masker respirator yang biasanya untuk melindungi diri gas beracun atau partikel berbahaya lainnya.

Diketahui, saat itu sang reporter tengah melaporkan situasi terkini di rumah pasien positif virus Corona di Depok, Jawa Barat pada Senin (2/3/2020) malam.

Penampilannya memakai masker itu pun menjadi pembicaraan di media sosial. Warganet pun mempertanyakan penggunaan masker yang biasa digunakan di lingkungan industri dengan kontaminasi gas dan bahan kimia tersebut.

Foto Reporter TV memakai masker gas – Ist.

TrendingKondisi Rumah 2 Warga yang Terinfeksi Corona di Depok, Begini Faktanya

Tanggapan dr. Tirta Soal Penggunaan Masker Gas

Dokter Tirta Mandira Hudhi, turut angkat bicara terkait viralnya reporter TV yang menggunakan masker gas saat live report kasus Corona tersebut.

Dokter yang juga seorang Youtuber itu mempertanyakan, mengapa sang reporter menggunakan masker gas saat siaran. Menurutnya, niat baik mengabarkan berita oke saja, namun ketika masyarakat cek masker pasti panik dan menjadi viral.

Menurutnya, hal ini bisa menjadi viral karena fokusnya bukan pada berita virus Corona melainkan pada masker yang digunakan reporter. Maka dari itu dokter Tirta mempertanyakan koordinasi tim tersebut.

Trending7 Fakta Soal Warga yang Dikabarkan Positif Terinfeksi Virus Corona

Berikut tanggapan lengkap dokter Tirta melalui unggahan Instagramnya terkait hebohnya foto reporter TV yang menggunakan masker gas saat live report kasus Corona.

“Ngapain siaran pake GAS MASK? Niat baik oke. Kabarin berita. But. Begitu orng cek masker, pasti panik? Iye lah. Viral? Iya. Tapi fokusnya ga kebrita lagi lagi, tapi ke masker ini. Ini koordinasi timnya gimana? Mosok gini to. Ga ngulik dulu, jenis2 masker. Masa ga siap2 dulu ketika mau live?

Efeknya ? Banyak orng awam tny “itu masker apa?” Dan. Jelas. Heboh. Lha live ini bos

Kok iso lho masuk liveeeeee. Dan ini tergolong fatal, kenapa? Karena anjuran menkes aja . Masker itu untuk pasien dan orang beresiko, orng yg pake transport umum, DAN maskernya pun yg disposable

Gas mask itu, biasanya buat menahan debu dan logam berat, lah emang mau buat radiasi + graffiti ? Come on ?!?! PAKE gas MASK buat nangkal virus? Ayolah -.- dokter ga ada yg pernah pake itu bosku ketika operasi

Bahkan dokter di afrika ketika brantas ebola ga gitu banget

Maximal n95 lah. (Ini aja udah high banget) udah nangkal bakteri tbc, campak, dan airbone disease lainnya

Ayolah. Pikirkan orng orng yg liat brita ini. Dan gimana paniknya orng awam

Semua ada sebab akibat, kenapa ga dpikirkan impact nya. Sebelum make? Ini pasti ada tim nya kan? Mosok gegabah to

Tolonglah. Koordinasinya diperbaiki. Impact kalian besar. Jangan sampe niat baik bergeser jadi begini.”

Reporter TV Pakai Masker Gas
Reporter TV Pakai Masker Gas – Ist.

TrendingTak Mungkin Bersama, Lagu Judika yang Bikin Tangis BCL Pecah

Reporter Pakai Masker Gas, Ini Tanggapan TvOne

Terkait heboh warganet soal reporternya yang menggunakan masker gas saat live report, pihak tvOne pun memberikan penjelasan.

Ecep Suwardaniyasa selaku GM News Gathering tvOne mengatakan, pihaknya tak bermaksud membuat publik panik dengan penggunaan masker tersebut.

Ia menjelaskan, masker gas air mata itu dipilih karena stok masker lainnya habis.

“Kami tidak bermaksud membuat kepanikan, sama sekali tidak. Hanya saja stok masker kosong di mana-mana. Dan saat yang sama kami juga tidak mau ambil risiko,” jelas Ecep dalam keterangannya, Selasa (3/3/2020).

Ia menjelaskan, masker itu cocok untuk menangkal penularan virus Corona. Katanya, mencegah lebih baik daripada tertular.

“Masker yang dipakai reporter kami adalah masker yang secara kualitas teruji menangkal virus. Mencegah jauh lebih baik daripada mengambil risiko tertular virus,” jelas dia.

“Kami selalu berusaha untuk melakukan disclaimer. Terima kasih untuk masukan kritiknya, menjadi pelajaran kami ke depan,” imbuh Ecep.*

Artikel SebelumnyaTenangkan BCL yang Menangis, Judika: Tetap Kuat Kami Support Unge
Artikel Berikutnya6 Fakta Menarik Lyodra Ginting, Juara Indonesian Idol