Sering Tinggalkan Keluarga, Raffi Ahmad Takut Mati Muda

Foto: kliktrend.com - Web/@tribunnews

Kliktrend.com – Terkenal kaya raya, presenter Raffi Ahmad rupanya disebabkan karena perjuangannya yang tidak kenal lelah dalam bekerja.

Keseharian ayah dua anak tersebut kerap diisi dengan sejumlah pekerjaannya, mulai dari syuting di televisi, membuat konten YouTube, hingga menjalankan bisnis-bisnisnya.

Trending: Holywings Ditutup, Hotman Paris Sebut Ada Musuh yang Jadi Penyusup

Menurut pengakuannya dalam sebuah podcast, Raffi Ahmad bahkan mengaku hanya memiliki waktu dua jam sehari untuk keluarganya di rumah.

Raffi Ahmad Merasa Sedih


Hal tersebut membuat Raffi merasa sedih karena kehilangan waktu bersama istri dan anak-anaknya yang sudah semakin besar.

“Kalau mau sedih itu saat anak gua cepat besar karena banyak waktu yang hilang,” kata Raffi Ahmad dalam YouTube Uya Kuya TV.

“Terus, pernikahan gua sudah mau 10 tahun, tapi banyak waktu yang terbuang karena sibuknya gua,” sambungnya.

Trending: Dituduh Menyiksa Angga Wijaya, Dewi Perssik Sentil Ibu Mertua

Bukan tanpa alasan, Raffi bekerja keras saat ini agar masa tuanya dapat ia habiskan dekat dengan keluarganya.

“Tapi nggak apa-apa, gua sudah berjanji dengan diri gua, umur 40 nanti gua sudah bisa banyak waktu sama mereka, makanya sekarang gua kejar kerjanya dulu,” ujarnya.

Raffi Ahmad Takut Mati Muda

Sering Tinggalkan Keluarga, Raffi Ahmad Takut Mati Muda
Foto: kliktrend.com – Web/@sindonews

Namun, di balik semangat kerjanya saat ini, Raffi memiliki ketakutan terbesar, yaitu takut meninggal pada usia muda seperti sang ayah.

“Gua cuma takut mati cepat kayak bokap gua. Gua selalu dihantui itu karena bokap gua meninggalnya umur 46-47,” ucapnya.

Trending: Shin Tae-yong Pakai Peci, Netizen Langsung Berharap Dia Segera Mualaf

Raffi takut jika usianya tidak mencapai 40 tahun dan tidak bisa menikmati jerih payahnya selama ini menghinggapi sang artis .

“Jadi gua suka ngerasa, ‘aduh kayaknya ritme kerja gua yang keras ini sampai umur 40, kalau iya Allah kasih umur 40 seperti yang gua mau, tapi kapan dong menikmati hidup kalau matinya muda?’,” pungkasnya.*

Exit mobile version