Viral Kisah Bocah Penjual Bakpao Demi Menakafi Keluarga

Wisnu telah memberikan donasi Rp 8 juta kepada bocah penjual bakpao tersebut.

Kliktrend.com – Kisah seorang bocah penjual bakpao yang membantu orang tuanya dalam mencari nafkah menghebohkan publik.

Bocah berusia 11 tahun yang diketahui bernama Kevin Wijaya itu menjadi viral karena mencari nafkah untuk kebutuhan keluarganya.

Hal ini diketahui dari sebuah video yang diunggah di akun media sosial TikTok  @allwisnumukti, Kamis (5/11/2020) lalu.

Baca jugaTerjerat Kasus Narkoba, Millen Cyrus Diamankan Pihak Kepolisian

Kisah Bocah Penjual Bakpao

Beredarnya video bocah penjual bakpao tersebut sukses mengundang perhatian warganet di media sosial.

Unggahan dari Al Wisnu Mukti (25) ini, telah ditonton 2,7 juta kali.

Saat dihubungi, warga Ketapang, Kalimantan Barat, ini berujar, Kevin berjualan bakpao agar keluarganya bisa makan.

Kevin tinggal di Jalan Gatot Subroto, Ketapang, Kalimantan Barat.

Wisnu bertemu dengan Kevin secara tidak sengaja pada Kamis (5/11/2020) lalu.

“Bakpaonya satu mika berisi dua bakpao, harganya Rp 10.000,” ujarnya kepada Tribunnews.com, Rabu (18/11/2020).

Menurutnya, Kevin mempunyai inisiatif sendiri untuk membantu keluarganya.

Wisnu merasa senang video kisah penjual bakpao itu mendapat respons yang baik dari warganet.

“Banyak respons positif untuk konten saya. Saya sangat senang,” ungkap dia.

“Apalagi dengan video ini, saya bisa membantu saudara kita yang membutuhkan,” lanjutnya.

Kolase Foto/Ist

Baca jugaAhli Tarot Ungkap Pemeran Utama dan Pembuat Video Syur Mirip Gisel

Selain itu, Wisnu juga bersyukur karena sekarang banyak yang membeli bakpao Kevin.

“Setelah saya unggah video itu, Alhamdulillah dagangan adik itu laris,” kata dia.

Donasi dari Pengguna TikTok

Wisnu menyampaikan, banyak warganet yang meminta dibuka donasi untuk Kevin. Setelah bertemu penjual bakpao itu, ia akhirnya memutuskan untuk membuka donasi.

“Setelah saya unggah video itu, banyak yang mau open (buka) donasi,” ungkapnya.

“Hari kelima setelah saya unggah video, saya ketemu sama adiknya.”

“Baru saya berani bilang mau buka donasi,” papar Wisnu.

Selama tiga hari, donasi untuk Kevin berhasil terkumpul sebanyak Rp 8 juta.

“Saya buka donasi selama tiga hari, dan terkumpul Rp 8 juta.”

“Itu donasi dari anak-anak TikTok.”

“Mereka yang memaksa saya buat buka donasi.”
“Karena mereka salut dengan perjuangan Kevin,” terangnya.

Wisnu telah memberikan donasi Rp 8 juta kepada bocah penjual bakpao tersebut.

Berikut keterangan dalam video unggahan Wisnu:

“Gw nanya ama dia (gak main sama temen-temen ya).

“Dia jawab (Gak sempet buat main bang).

“Loh kenapa? seusia kamu kan emang lagi seneng buat main.

Dan dia menjawab gw dengan jawaban yang membuat gw terdiam sejenak.

(Aku bantuin orang rumah dagang aja bang biar kita bisa makan),” tulisnya.

Ini sejumlah komentar warganet atas video viral itu:

“Tamparan banget buat kita yang selalu ngeluh padahal tiap hari cuma rebahan.”

“Jangan banyak gengsi, jangan mengeluh dan belajar lebih mandiri, didoakan semoga menjadi orang sukses suatu saat nanti.”

“20 tahu ke depan dia udah jadi orang sukses dan lihat video dia pun kaget.”

“lebih respect yang gini daripada yang minta-minta.”

“Dari sini kita tahu bahwa sifat kebocilan bukan nilai dari umurnya.”*

Artikel SebelumnyaTerjerat Kasus Narkoba, Millen Cyrus Diamankan Pihak Kepolisian
Artikel BerikutnyaOrmas Ini Unjuk Rasa Desak Polda Metro Jaya Tuntaskan Kasus Video Syur Mirip Gisel